Di tahun 2021 sebanyak 166 CPNSD telah diterima di lingkungan Pemerintah Kota Magelang. Para CPNSD tersebut telah memulai karyanya sejak bulan Maret 2022.
Berdasarkan Peraturan LAN Nomor 1 Tahun 2021, maka LATSAR (Pelatihan Dasar) merupakan tahapan yang wajib dilaksanakan oleh CPNS untuk dapat diangkat menjadi PNS. Pelatihan Dasar CPNS dilakukan secara terintegrasi untuk membangun integritas moral, kejujuran, semangat dan motivasi nasionalisme dan kebangsaan, karakter kepribadian yang unggul dan bertanggung jawab, dan memperkuat profesionalisme serta kompetensi bidang.
Dalam rangka pelaksanaan LATSAR bagi CPNSD Kota Magelang, maka BKPSDM akan bekerjasama dengan DODIKLATPUR RINDAM IV DIPONEGORO. Pada hari Rabu, 25 Mei 2022 dilaksanakan rapat koordinasi antara kedua pihak untuk memastikan konsep LATSAR yang akan dilaksanakan pada bulan Juni mendatang. Setidaknya lebih dari 70 GUMIL/TIH akan ditugaskan untuk menjadi pengajar bagi 166 CPNS dari Pemerintah Kota Magelang dan akan dilaksanakan dalam 48 JP atau kurang lebih 5 hari.
Dengan pelaksanaan LATSAR bagi para CPNS, diharapkan akan terbentuk pribadi aparatur yang jujur, penuh semangat pengabdian, dan berintegritas dilandasi semangat patriotisme dan nasionalisme berbela negara bagi bangsa Indonesia.