BKPSDM meluncurkan inovasi dalam upaya untuk meningkatkan kinerja pelayanan publik dalam penyelenggaraan pemerintahan yaitu SIMON PERJAKA Sistem Monitoring dan Evaluasi Perjanjian Kinerja.
Dengan adanya inovasi pelayanan publik SIMON PERJAKA, diharapkan dapat menjawab permasalahan yang ada di Subbag Program dan Keuangan terutama dengan pelayanan monitoring dan evaluasi perjanjian kinerja, yang sebelumnya banyak mengalami kendala dan permasalahan, terutama dalam metode pengumpulan data dan penyajian data yang masih konvensional menjadi digital.
Kebutuhan kecepatan akses data dan informasi menjadi ide untuk meluncurkan inovasi SIMON PERJAKA, agar dapat dimanfaatkan pemangku kepentingan untuk menjadi bahan pertimbangan dalam memutuskan kebijakan dan strategi untuk mendukung visi dan misi Walikota dan Wakil Walikota.
Dengan adanya inovasi SIMON PERJAKA diharapkan monitoring dan evaluasi menjadi lebih mudah, dapat diakses dimana-mana, efektif dan efisien.