(Magelang) Mengawali pagi yang cerah, Muhamad Nur Aziz mengambil apel pagi dalam rangka penyerahan penghargaan Employee of the Month bulan September dan Oktober 2022 dan penyampaian kesan dan pesan Kepala BKPSDM Isa Ashari yang akan purna tugas per 1 November 2022. Penyerahan penghargaan dilaksanakan di halaman belakang Kantor Walikota Magelang.
Emplyee of the Month (EoM) diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada pegawai yang berprestasi. Sejumlah 28 penerima EoM bulan September dan 29 penerima EoM bulan Oktober turut hadir dalam apel pagi. Adapun perwakilan penerima masing-masing adalah Siska Sriyoga dari BPBD, Chairul Alim dari Setda, Ahmat Solichin dari Disdukcapil, dan Tutut Hari Martanto dari Dinas Sosial. Diharapkan dengan adanya apresiasi menjadikan pegawai semakin meningkatkan dedikasi, disiplin dan kinerjanya untuk Pemerintah Kota Magelang. Penghargaan diberikan berupa Piagam Penghargaan dan Uang Pembinaan.
Dalam kesempatan tersebut Walikota juga menyampaikan apresiasi kepada Kepala BKPSDM yang akan memasuki purna tugas. Selanjutnya Isa Ashari menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf selama menjadi pegawai Pemerintah Kota Magelang selama 37 tahun mengabdi.(ng)