Selama 4 (empat) hari BKPSDM mengirim pegawai untuk mengikuti Pelatihan Pengadaan Barang/Jasa. Sebanyak 35 (tiga puluh lima) pegawai diharapkan untuk dapat lulus dalam ujian sertifikasi kompetensi Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Level-1. Penyelenggara pelatihan dari Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia (IAPI).
Pelatihan dilaksanakan pada 20-23 Juni 2022 bertempat di Grand Ballroom 3 Hotel Atria Magelang dengan pemateri dari IAPI. Sedangkan untuk ujian sertifikasi kompetensi pengadaan barang/Jasa akan dilakukan pada tanggal 8 Juli 2022 yang akan difasilitasi oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).
Materi pelatihan meliputi Pengantar Manajemen Rantai Pasok/Supply Chain Management (SCM), Pengantar PBJP Level-1, Perencanaan Barang/Jasa Pemerintah Level-1, Pemilihan Penyedia Barang/Jasa Pemerintah Level-1, Pengelolaan Kontrak PBJP Level-1, Pengelolaan PBJP secara Swakelola Level-1. Selanjutnya dilaksanakan try out untuk melihat seberapa ilmu yang terserap dan ditutup dengan pembahasan try out dan latihan soal.(ng)